Jumat, 26 Agustus 2016

Akhirnya WATERBOM #5

Pagi ini setelah sedikit bersih-bersih residence kami, jemur-jemur pakaian yang basah.. karena aku paling males besok kalo pulang harus bawa baju basah.

Agenda kami hari ini ke Waterbom.. cita-citaku sejak dulu pengen ke Waterbom dengan anak-anak..

Oo iya.. kami melakukan booking last minute.. melalui jasa biro perjalanan andalan komunitas #Begallers #Kolas #Sanmar87.. apakah itu ya ya ya Rodex D-Lima.. karena kami masih akan memantau apakah kondisi dan mood kami memungkinkan. Akhirnya kami putuskan ok.. hanya kami bertiga.. aku, MG dan Raf

Vino dan MB tidak tertarik, mereka berencana untuk hunting foto saja di sekitar Kuta.. karena mereka beralasan sudah lumayan letih..

Setelah 9 tahun yang lalu terakhir kunjunganku ke Waterbom Bali, dan berhasil menaklukkan rasa takutku dengan mencoba wahana smash down, kali ini kunjungan perdana bersama MG dan Raf.. sebenarnya sedikit tegang dan segan. Karena aku kuatir tidak bisa terlalu menikmati seperti dulu karena cederaku kadang masih senut-senut.. dan rasa takutku sudah lebih besar.



Setelah proses registrasi dan lain-lain.. akhirnya kami memulai petualangan ber 3.. di LAZY RIVER.. leyeh-leyeh kintir bersama...

Setelah itu mulailah kami main prosotan aneka rupa di sliding board yang selalu antre.. dan ketika baru mulai itu ternyata posisi meluncur untuk wahana itu adalah tengkurap.. yaaa.. dengan ketinggian dan sudut jatuhan, tikungan dll, memungkinkan tersentak, berkelok... dan pundakku kurasakan lebih senuuut senuuut... kesalahan..!!

Kalo sudah begitu sasaran berikutnya adalah meredakan ketegangan di LAZY RIVER lagi.. hiyaaahahaha... :) 

Di satu wahana aku dilarang masuk karena pakaian ku tidak proper.. iya memang, karena aku memakai tanktop terbuat dari cotton.. dengan berat badan sekian dan bahan yang kurang licin jika bersentuhan dengan bahan fiber di sliding board, takut bodiku nyangkut tersendat-sendat, pasti gak lucu.. si mas suggest yang lebih gak lucu, 
"Kaosnya dilepas aja bu..!"
"Gundulmu..!" batinku

Tidak lama kami di Waterbom ini, hanya sekitar 2.5 jam saja, karena pasti si kembar (Vino dan MB) sudah bosan menunggu.. dan benar, setelah kami cek HP, sudah mulai bertebaran miscalled..

Rupanya si kembar sudah letih hunting foto dan sedang ngobrol-ngobrol di anak tangga Discovery Mall bersama teman Vino dari kantornya yang terdahulu..



Malemnya kami ke Pesta Kesenian Bali, rencananya mau ketemuan dengan Jango, seorang seniman, kartunis, dan seleb Bali... aaah pokoknya ngetop deh. Dia punya gerai kaos dengan gambar kartun satire buatannya dan beberapa kartunis Bali lainnya.. dengan mengusung brand BOG-BOG nama Jango sudah sangat berkibar di lokal dan interlokal.. eh iya kalo ga sempet mampir di outletnya yang di Denpasar, dia juga punya booth di Discovery Mall dan di terminal keberangkatan Domestik - Ngurah Rai.. juga di beberapa dinding lobby bandara dihiasi lukisan kartunnya yang menggelitik.. asik..

Tapi kami kurang beruntung, Jango malam itu sudah tidak bertugas karena penjurian sudah berakhir.. ya sudahlah... nonton tari-tarian aja sekalian umpel-umpelan dengan penduduk lokal Denpasar..

Sebelum tidur malam itu, aku mendapatkan pesan dari Rodex bahwa karena 1 dan lain hal, pihak Maskapai yang sedang melakukan update data ato apalah.. web check in tidak bisa dilakukan, harus dilakukan secara manual di konter maskapai haduhhh... maka kami harus sudah di bandara at least 4 jam sebelumnya.. whaatttsss... dengan flight pk 9 artinya pk 5-an udah di lokasi dong.. so check out dari hotel jam berapaaaa?? Apapun yang terjadi kami harus clear packing sesegera mungkin...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar