Minggu, 16 Februari 2014

Festival Jingle Bells Jawa Pos Desember 2013

Di penghujung tahun 2013 lalu, Raf dan MG sekali lagi terlibat dalam lomba Paduan Suara dan Vocal Group yang diadakan harian terkemuka di Jawa Timur..

Dengan persiapan a la kadarnya karena (menurut informasi salah seorang ortu siswa) satu dan lain hal, sehingga persiapan anak-anak sangat mepet, setelah mereka usai menjalani UAS semester ganjil.

Penyisihan lomba yang diadakan di Malang Town Square menyedot banyak perhatian. Di hari pertama itu, semua perwakilan dari sekolah, yayasan dan komunitas berikut para supporternya berkumpul untuk menunjukkan penampilan terbaik dan mendukung tim andalan mereka.

Hari itu SMPK Cor Jesu mengikuti lomba untuk kategori Vocal Group kelompok usia 12 tahun ke atas.. Seperti biasa si kunyil mendadak jadi bulan-bulanan MC nya yang gregetan dengan polah si Raf.. dan si bungsu sedikit tenar malam itu.. halaah

Raf sedang di'kerja'in oleh MC
Penampilan Vocal Group Cor Jesu di babak penyisihan

Keesokan harinya kembali tampil Cor Jesu Choir dari SMPK CJ.. mereka menampilkan 2 buah lagu yang menurutku bagus dengan koreo yang masih sesuai range usia mereka, remaja.. dalam kesempatan yang sama Paduan Suara dari SDK Cor Jesu juga menjadi penampil di kategori anak-anak s/d usia 12 tahun.

Penampilan Cor Jesu Choir yang mengantar mereka menjadi Finalis di Surabaya

Di akhir lomba audisi kota Malang hari itu, diumumkan bahwa Vocal Group Cor Jesu berhasil menjadi semifinalis dan meraih ticket untuk berangkat ke Surabaya dan untuk Cor Jesu Choir mereka berhak menjadi finalis di Surabaya.

Keesokan harinya Rafael berikut teman-teman di Vocal Group harus berlomba memperebutkan tiket final di Supermal Surabaya... dan rupanya mereka menjadi peserta ter-imut dari segi usia.. si anak bungsu pun kali ini berhasil merebut tiket final pada hari Sabtu 14 Desember 2013.. Congrats teens..!!!


Finalis Vocal Group ter'imut'
Finalis Paduan suara ter'imut' di kelompok usia 12 tahun ke atas

Sabtu pagi anak-anak bersama rombongan dari sekolah menuju Supermal Surabaya, setelah menunggu giliran sangat lama akhirnya kerlompok Paduan Suara dan Vocal Group tampilah.. di antara sekian banyak finalis dari Surabaya dan Malang.. wah keren kelompok anak-anak ini harus bersaing dengan kelompok lain yang jauh lebih dewasa dan matang secara teknik.. Benar kata ibu guru, mereka bak bayi kucing yang harus bersaing dengan macan dewasa...

Hasil pertandingan sudah terprediksi, siswa-siswi Cor Jesu harus puas dengan predikat Finalis.. tapi pengalaman baru mereka dapatkan, karena ternyata mereka satu-satunya finalis yang masih duduk di tingkat SMP... untuk kategori 12 tahun ke atas.. Good Job..!! Tapi Cor Jesu tetap berhasil mencuri perhatian, karena di kategori A (sd usia 12 tahun) SDK Cor Jesu mampu memposisikan diri sebagai juara I..!! Congrats all..!!

Ada catatan khusus bagi anak-anak yang baru kali itu lomba Paduan Suara di mal, dengan audien yang super ribut, dan godaan dari 'sekitar' benar-benar ujian... mampu tidak mereka berhemat??? Sebentar-sebentar ada saja agenda beli minum, snack, makan siang dll.. Belum lagi ketika di Surabaya, wah stage bertetangga akrab dengan permen kingdom, tidak heran selagi nunggu giliran tampil, tampak anak ABG mondar-mandir belanja tidak kenal lelah... wadaaaooowww..

Penonton setia Yangkung dan Yangti






Tidak ada komentar:

Posting Komentar